You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Plt Gubernur Tinjau Pembangunan Rusun yang Terhenti
.
photo Erna Martiyanti - Beritajakarta.id

Plt Gubernur Tinjau Pembangunan Rusun yang Terhenti

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono memanfaatkan waktu liburnya untuk meninjau pembangunan rumah susun (rusun). Ada dua pembangunan rusun yang akan ditinjau yakni Rusun Rawa Bebek dan Rusun Marunda.

Mau lihat pembangunan rusun diajak sama Pak Sekda (Saefullah)

"Mau lihat pembangunan rusun diajak sama Pak Sekda (Saefullah)," kata Sumarsono, di Rumah Dinas Gubernur, Jalan Taman Surapati nomo 7, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (5/11).

Lokasi pertama yang akan dikunjungi yakni Rusun Rawa Bebek, Cakung Jakarta Timur. Kemudian akan lanjut ke Rusun Marunda. "Kemarin kan pembangunannya sempat setop, saya diajak ke sana untuk memberikan gambaran kenapa sampai disetop," ucapnya.

Batalnya Pembangunan Rusun Hambat Serapan Anggaran

Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Saefullah mengatakan, setidaknya ada tujuh lokasi rusun yang pembangunannya dihentikan. Dua diantaranya setop total, sedangkan lima sisanya dihentikan sementara. "Ada dua yang kontraktornya sudah di-blacklist. Yang mau ditinjau yang dihentikan sementara. Kita tinjau dua lokasi," kata Saefullah.

Sementara Kepala Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Jakarta, Arifin yang juga turut mendampingi mengatakan pembangunan rusun yang disetop sudah diajukan dalam RAPBD 2017. Sehingga pembangunannya akan dilanjutkan tahun depan. "Sudah diajukan untuk dilanjutkan tahun depan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4297 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1731 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1643 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik